Pemerintah Kota Payakumbuh melalui Dinas Sosial jalin kerjasama dengan Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemensos RI) melalui Balai Abiseka Pekanbaru laksanakan kegitan penyaluran asistensi rehabilitasi sosial (atensi).

Kegiatan yang berlangsung dari tanggal 24 sampai 26 November 2021 itu diselenggarakan di kantor dinas sosial kota Payakumbuh, kelurahan Padang Kaduduak, kecamatan Payakumbuh Utara.

Adapun untuk jumlah penerima bantuan dari Kemensos RI ini berjumlah 136 orang, yang terdiri dari lansia sebanyak 98 orang dan disabilitas 36 orang.

Kepala dinas sosial yang diwakili Friza Susanti Kabid PRJS (perlindungan rehabilitasi dan jaminan sosial) kepada media sampaikan rasa trimakasih atas bantuan yang diserahkan oleh Kemensos RI melalui balai Abiseka Pekanbaru, dengan ini besar harapan kami dari Pemko Payakumbuh kedepannya Kemensos RI dapat membawa bantuan yang lebih lagi untuk warga kota Payakumbuh,” kata Friza sembari tersenyum.

Tidak hanya dari balai Abiseka Pekanbaru yang menyalurkan bantuan nutrisi ke kota Payakumbuh, Friza menyampaikan jika sebelumnya telah turut disalurkan berupa bantuan permakanan dari balai Tan Miyat Bekasi kepada Pemko Payakumbuh, serta ada lagi  melalui Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS) jalinan kasih bunda Kota Payakumbuh dari balai Budi Darma Bekasi.

Lebih lanjut, Kabid PRJS itu berharap dengan kedepannya kota Payakumbuh dapat mempererat hubungan kerjasama dengan Kemensos RI dalam kegiatan sosial di kota Payakumbuh.


0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *