Payakumbuh — Hasil seleksi Pilar-Pilar Sosial Kota Payakumbuh tahun 2023 akhirnya diumumkan oleh dewan juri melalui sebuah kegiatan yang berlangsung di Aula Dinas Sosial, Kamis (6/7). Pengumuman Seleki dihadiri langsung Ketua Dewan Juri sekaligus Kadis Sosial Kota Payakumbuh, Irwan Suwandi.

Turut hadir, Sekretaris Dinas, B. Nasution didampingi Plt. Kabid Dayasos, Imelia Wulandari beserta staf, para camat, Ketua Karang Taruna Kota Payakumbuh, Yonnaldi, Ketua IPSM Kota Payakumbuh, Syahrial Ayang, dan peserta seleksi yang berasal dari empat kategori pilar, yaitu PSM, LKS, TKSK dan Karang Taruna.

Dalam sambutan, Kadis Sosial mengucapkan terima kasih atas partisipasi dari para pilar sosial yang mengikuti seleksi.

“Dari 4 kategori pilar yang kita seleksi, ada beberapa kategori yang tidak diikuti oleh utusan seluruh kecamatan, sehingga kompetisinta tidak terlalu ketat. Tapi tak masalah, karena seleksi ini untuk memilih utusan yang akan berlomba di tingkat propinsi, dan sekarang kita fokus untuk mempersiapkan mereka,” ujar Kadis Sosial Irwan.

Sementara, Ketua Karang Taruna Kota, Yonnaldi mengatakan, Kota Payakumbuh termasuk yang paling cepat melakukan seleksi pilar-pilar sosial.

“Kita yang pertama melakukan seleksi di awal Maret kemarin, saat itu daerah lain belum ada. Jadi meski partisipan tidak penuh, diharapkan dengan waktu yang lebih lama, kita bisa mempersiapkan pilar terpilih kita dengan lebih baik untuk berlaga di tingkat propinsi,” ujar Yonnaldi.

Sementara, Sekretaris Dinas Sosial mengingat agar pilar sosial terpilih mempersiapkan betul kelengkapan administrasi yang biasanya sering alpa serta terus melakukan inovasi.

“Pengalaman lomba, kita sering lemah di administrasi dan dokumentasi, kalau kegiatan sudah oke, cuma kadang lupa administrasinya, jadi tolong diperhatikan betul. InsyaAllah kedepan kita akan jadwalkan pembinaan rutin,” ujar B. Nasution.

Adapun hasil Seleksi Pilar-Pilar Sosial Kota Payakumbuh tahun 2023 menempatkan Karang Taruna Brosco sebagai pemuncak. Untuk PSM dimenangkan Desni, sementara TKSK terpilih Alnoferi dan LKS pemuncak direbut LKS Panti Anak Aisyiah Payakumbuh. (*)


0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *