
Payakumbuh — Dinas Sosial bekerjasama dengan Satpol PP & Damkar serta Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Payakumbuh berhasil mempertemukan kembali dengan keluarga (Reunifikasi) Nurharisawati (56 tahun), warga Nagari Baru Kalang Utara Kecamatan Padang Sago Kabupaten Padang Pariaman yang ditemukan terlantar di Kota Payakumbuh pada Kamis (10/04/2025).
“Kamis kemarin kami menerima orang terlantar dari rekan Satpol PP yang ditemukan linglung di jalan. Saat kami terima, yang bersangkutan tanpa identitas, maka kami langsung koordinasi dengan Dinas Dukcapil untuk melacak identitas yang bersangkutan. Alhamdulillah, identitas dan alamat terlacak dan langsung kami berkoordinasi dengan Dinas Sosial dan Wali Nagari daerah asal OT di Padang Pariaman,” beberapa Kadis Sosial, Irwan Suwandi saat dihubungi Senin (14/04/2025).
Dikatakan, berkat komunikasi yang baik, pada hari itu juga pihak keluarga didampingi pemerintah Nagari Batu Kalang Utara langsung menjemput warga mereka tersebut.
“Alhamdulillah, warga telah berhasil kita reunifikasi hari itu juga,” pungkas Irwan. (*)
0 Komentar